Welcome :)

dinifahma.blogspot.com

Kamis, 17 Januari 2013

I'm Engineer - EnviroITS

Aku bertanya, apa yang akan aku lakukan disini (di Teknik Lingkungan)? ingin dipuji karena masuk di Institut Negeri? Hanya mengejar gelar ST? atau hanya ingin pengakuan dengan IP tinggi? Apa itu saja yang aku harapkan?


Entahlah. Sejak awal, jurusan ini adalah pilihanku. Hanya sedikit yang aku tau tentang Teknik Lingkungan.

aku memberanikan diri untuk memilih jurusan berbeda yang tidak direkomendasikan orang tuaku. Sempat orang tua menentang dan mencoba memilihkan jurusan yang peluang kerjanya lebih mudah. Namun aku merasa jurusan Teknik Lingkungan lah yang memberi warna berbeda, memiliki tantangan tersendiri dan memberi ilmu yang bisa aku gunakan pada nantinya.

mengejar ilmu bukan hanya  embel-embel ingin kepopuleran. "Wuih.. lulusan IT# kereeeen..." bukan itu. Sungguh. Hidupmu justru tak berkah dengan niatan demikian.

Terkadang ada sebersit pemikiran, habis lulus dari universitas ternama pasti hidup lebih mapan, kerja enak, dapat penghargaan dan lain-lain.
namun, aku sadar, menuntut ilmu tidak sebatas demikian.

Aku bersyukur telah terperosok dalam satu jurusan yang kompleks. Tentu, setiap jurusan memiliki kelebihan masing-masing dan bisa bermanfaat untuk kemaslahatan umat. Namun, aku kembali bersyukur berada di Environmental Engineering ITS, karena inilah jurusan yang mungkin sangat dibutuhkan di masyarakat. bukankah menuntut ilmu selain ilmu agama adalah fardu kifayah?

menjaga bumi. disaat banyak orang yang tak acuh pada kondisi bumi, kami sedikit belajar bagaimana mengelolanya. Di saat semua orang tidak peduli dengan udara yang dihirup, air yang diminum, dan sampah yang menumpuk, kami dipaksa peduli.
Inilah yang menyebabkan aku menyebut, jurusan ini begitu dibutuhkan ketika aku kembali ke masyarakat.

Sungguh, tidak ingin memperkaya diri setelah lulus dari sini. Aku yakin orang tua juga tidak mengharapkan anak-ankanya menjadi serakah dan kikir harta.
kalaupun aku lenggang harta pada nantinya, aku tidak ingin itu tujuan utamanya.

Environmental Engineering dedicated to save our earth :)
bumi Alloh yang telah diamanatkan kepada manusia, jagalah kawan :) 

sumber : https://twitter.com/enviroits
Jember, 5 Rabiul Awal 1434 H/ 17 Januari 2012


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer

0 komentar:

Posting Komentar