Welcome :)

dinifahma.blogspot.com

Sabtu, 08 Desember 2012

Hei, Sekuler Membuntutimu!

Aku mengais-ngais onggokan pasir  dengan tangan kosong. Berharap aku mendapat butiran permata, emas atau berlian. 

Aku memandang orang di sebelahku, matanya berbinar. Ya, dia telah menemukan berlian yang dia cari. Begitupula orang lusuh di sebelah kiriku, dia telah menemukan permata yang dia impikan. 

Aku? Kapan mendapatkannya?

Tiba-tiba dari belakang ada yang menyodorkan sekop dan peralatan galian untukku. Aku tersenyum kecut pada orang yang menawarkan itu. “aku tak butuh itu. Tanpa itu aku bisa menemukan permata, emas, dan berlian. Seperti orang-orang itu!” kataku ketus. Aku tetap mengais tanah didepanku.  
 ***

Apa yang Anda pikirkan dengan cuplikan kisah diatas?


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer